Sabtu, 17 Maret 2012

Persamaan Kontinuitas Sebuah Motivasi Tuk Memacu Kehidupan

Ditulis oleh :Muhammad Mabrudy

Pernahkan anada menyiram tanaman menggunakan sebuah selang?
Lalu apa yang anda lakukan jika selang yang anda gunakan tidak cukup panjang untuk menyiram tanaman di halaman anda?

Sebuah pertanyaan sederhana yang semua orang pasti bisa menjawabnya baik dengan jawaban praktis atauapun jawaban yang kurang praktis. Kalo orang yang tidak praktis mungkin akan menjawab: "saya akan membawa ember atau gayng kemudian memasukan air ke dalamnya untuk menyiram tanaman di tempat lain. Tetapi orang yang berfikir praktis mungkin akan menjawab "sya akan menutup bagian kecil selang sehingga air yang keluar dari selang akan mengalir dengan lebih deras".

Tulisan ini mungkin hanya akan menjawab jawaban yg kedua saja bukan jawaban yang pertama ataupun jawaban-jawaban yang lain. Jawaban kedua mungkin jawaban yang mudah bagi semua orang namun bila seorang guru fisika datang ke kelas kemudian bertanya kepada siswa nya tentang prinsip fsika dalam peristiwa itu maka ceritanya akan sedikit berbeda. sebagian siswa akan merasa tertantang tapi tidak sedikit pula yang merasa bingung.



Dalam fisika untuk memahami peristiwa tersebut terlebih dahulu kita harus memahami tentang debit, debit merupakan banyaknya fluida (zat yang mengalir) yang melawati tempat tertentu dalam satuan waktu tertentu dalam matematis sering ditulis: Q = V/t. Dalam fluida idela (fluida yang memenuhi persyaratan tertentu) mengharuskan bahwa debit fluida yang melalui tempat tertentu adalah sama untuk selang waktu yang sama sehingga bila debit ini terus diturunkan maka akan menghaslkan sebuah persamaan yang lebih sering dikenal dengan persamaan kontinuitas yaitu: 


Berdasarkan persamaan diatas perkalian antara luas permukaan dan kecepatan laju aliran adalah tetap sehingga bila luas permukaan semakin mengecil maka kecepatan aliran akan semakin cepat atau bahkan sebaliknya jika luas permukaan membesar maka kecaepatan aliran akan menjadi semakin lambat.

Ingatlah dalam kehidupan kadang ketika kita sedang mendapati suasana yang luas dan lapang sehingga membuat kebanyakan orang menajadi bersantai-santai dan berleha-leha namun ketika orang melakukan hal tersebut dia harus ingat bahwa suatu saat dia harus berlari kencang dan bersiap-siap untuk mennghadip suasana yang sempit dan pelik sehingga mau ga mau di harus berlari sekuat-kuatnya.

Namun bukan berarti ketika dalam kondisi lapang kita bergegas akan menjamin dalam kesempitan kita akan menjadi lebih nyantai dan rilek karena menurut hukum fisika hal itu akan konstan ketika dalam keadaan luas kita bergegas maka dalam keaadan sempit kita akan mlejit, dalam keadaan sempit kita akan terbiasa untuk bersikap tegas. dalam beberapa pepatah yang mengatakan the power of kepepet (kekuatan karena terjepit) itu bukan alasan kita sebagai seorang manusia untuk berleha-leha supaya ide ide keluar saat keadaan kepepet tetapi hal ini haruslah menjadi senjata pamungkas kita untuk mementapkan tugas yang ada dan telah kita rancang sebelumnya, jadikan ini sebagai penguat dan pemantap progres-progres yang telah kita rancang sebelumnya.

Wallhu a'lam
Semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar